1. Metode pembayaran apa saja yang tersedia untuk reservasi tiket bus Unicorn Indorent?
Apabila anda melakukan reservasi offline Anda dapat langsung membayar dengan cash pada agen resmi kami atau apabila Anda melakukan pembayaran via online bisa dilakukan menggunakan Kartu Kredit, QRIS, E-Wallet, Transfer VA Bank.
2. Apakah ada batas waktu dalam proses pembayaran via online ?
Ya, Tiap metode pembayaran yang Anda pilih memiliki batas waktu yang berbeda.
3. Berapa waktu yang tersedia pada setiap proses pembayaran?
- Pemilihan Metode Bayar : 5 Menit.
- Kartu Kredit : 5 menit.
- Transfer VA Bank : 15 Menit.
- E-Wallet : 15 Menit.
- QRIS : 15 Menit.
4. Bagaimana jika saya ingin mengubah nomor kursi pada reservasi saya?
Perubahan nomor kursi tidak bisa dilakukan ketika Anda telah berhasil melakukan pembayaran, namun ketika Anda belum melakukan atau masuk ke halaman pembayaran pada reservasi online saat proses pemesanan, Anda dapat kembali pada menu proses pemilihan kursi atau jika reservasi offline, Anda dapat menghubungi agen resmi kami terkait pengubahan nomor kursi.
5. Bagaimana jika saya melewati batas waktu pembayaran saya?
Jika Anda melewati batas pembayaran, Anda dapat melakukan reservasi ulang.
6. Apa saja status pembayaran pada Unicorn Indorent?
- Menunggu Pemilihan Metode Bayar : User belum memilih metode pembayaran reservasi tiket, waktu tunggu selama 5 Menit.
- Menunggu Pembayaran : User telah memilih metode pembayaran namun belum menyelesaikan pembayaran, waktu tunggu tergantung metode pembayaran yang dipilih.
- Batas Waktu Habis : User telah melewati waktu pembayaran dan harus melakukan order ulang.
- Order Dibatalkan : Order dibatalkan oleh User.
- Pembayaran Berhasil :User berhasil melakukan pembayaran.
7. Mengapa pembayaran kartu kredit saya ditolak?
Apabila pembayaran menggunakan kartu kredit Anda ditolak, itu dapat disebabkan jika Anda salah memasukkan kode OTP yang diberikan atau terdapat masalah yang terjadi pada kartu kredit Anda. Jika masalah terjadi pada kartu kredit Anda, Anda dapat menghubungi provider kartu kredit Anda.
8. Kenapa muncul transaksi sudah dibayar namun belum melakukan pembayaran?
Hal tersebut dikarenakan sistem mendeteksi pembayaran masuk namun dengan data yang tidak valid, jika Anda mengalami hal tersebut, Anda dapat membatalkan pesanan pada menu pesanan saya, lalu Anda dapat melakukan pemesanan ulang.
9. Mengapa setelah pembayaran selesai dilakukan namun E-Ticket saya belum terbit?
Hal itu dapat terjadi dikarenakan adanya Delay Transaction antara pihak payment gateway dengan provider bank yang Anda gunakan, Namun jangan khawatir, jika hal tersebut terjadi, Anda dapat melakukan reservasi kembali dan dana yang terpotong sebelumnya akan dilakukan refund ke rekening Anda maksimal 14 hari kerja.